Contoh Surat Kuasa Pengambilan Paspor Yang Baik Dan Benar
Contoh Surat Kuasa Pengambilan Paspor Yang Baik Dan Benar | Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan contoh surat kuasa yang baik dan benar kepada anda yang sedang membutuhkannya. Anda dapat menggunakannya sebagai bahan referensi. Paspor merupakan dokumen yang amat penting, dan untuk mengambilnya pun tidak diperboleh oleh sembarangan orang. Untuk mengabil paspor biasanya diperlukan sebuah surat kuasa, surat kuasa yang dibuat untuk memberikan wewenang kepada orang lain untuk mengurus dan mengambil paspor tersebut.
Hal-hal yang penting dan harus anda cermati saat anda membuat surat kuasa yaitu siapa yang memberi kuasa, siapa yang menerima kuasa, identitas pemberi dan penerima surat kuasa, tanta tangan kedua belah pihak, berikan materai enam ribu jika dibutuhkan, dan lain sebagainya. Untuk Anda yang belum memiliki format contoh surat kuasa pengambilan paspor, maka contoh surat kuasa ini bisa sobat jadikan referensi dan untuk kurang lebihnya bisa ditambahkan sendiri.
Anda tidak perlu repot - repot untuk mengedit format contoh surat lagi, Anda tinggal mengganti seperlunya saja. Nah, berikut ini adalah contoh surat kuasa pengambilan paspor yang baik dan benar.
Contoh Surat Kuasa Pengambilan Paspor Yang Baik Dan Benar
Sebab dengan membaca contohnya akan menjadikan sobat mudah memahaminya. Baiklah berikut ini contoh surat kuasa pengambilan paspor.
Kepada Yth.
Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya
Jl. A. Yani No. xxx Surabaya
Jawa Timur, Indonesia
SURAT KUASA
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : ----------------
Alamat : --------------
No. KTP : -------------
Selanjutnya disebut Pemberi Kuasa.
Dengan ini memberikan kuasa kepada:
Nama : ----------------
Alamat : --------------
No. KTP : -------------
Selanjutnya disebut Penerima Kuasa.
KHUSUS
Untuk pengurusan dan pengambilan Paspor di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya yang beralamat di jalan A. Yani No. xxx Surabaya.
Surat kuasa ini berlaku sejak ditanda tangani oleh pemberi dan penerima kuasa dan akan berlanjut hingga paspor diterima oleh pihak pemberi kuasa.
Demikian surat kuasa ini kami buat dan dipergunakan sebagaimana mestinya.
Surabaya, 03 Desember 2016
Pemberi kuasa, Penerima Kuasa,
( -------------- ) (------------- )
Contoh Surat Kuasa Pengambilan Paspor Yang Baik Dan Benar II
SURAT KUASA
Yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : WARTONO
Alamat : Benerwakul, Ambal, Kebumen
No. KTP : 331223456723456
Selanjutnya disebut Pemberi Kuasa.
Dengan ini memberikan kuasa kepada:
Nama : ASKALIM WANIAT
Alamat : Jl. Lingkar Tengah, Ketapang, Purwokerto
No. KTP : 33112345678
Selanjutnya disebut Penerima Kuasa.
KHUSUS
Untuk sewaktu-waktu bertindak atas nama PEMBERI KUASA melakukan pengambilan PASPOR di Kantor Imigrasi Kelas I Purworejo.
Surat kuasa ini berlaku secara efektif sejak ditandatangani dan akan terus berlaku hingga Paspor diterima oleh Penerima Kuasa.
Demikian surat kuasa ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Purworejo, 01 Februari 2017
PEMBERI KUASA, PENERIMA KUASA,
MATERAI 6000
KARTONO ASKALIM WANIAT
Itulah beberapa contoh surat kuasa pengambilan paspor yang baik dan benar. Semoga contoh surat yang kami tuliskan diatas bermanfaat bagi anda yang membutuhkannya. Demikianlah Contoh Surat Kuasa Pengambilan Paspor Yang Baik Dan Benar.
Posting Komentar untuk "Contoh Surat Kuasa Pengambilan Paspor Yang Baik Dan Benar"